Sumber foto: Pexels
Cincin pertunangan solitaire adalah pilihan sempurna untuk calon pengantin yang menyukai gaya klasik. Salah satu setting yang paling populer, cincin solitaire memiliki tampilan yang tradisional dan indah. Desain ini juga menyorot batu tengah dan menjadikannya sebagai pusat perhatian.
Selain itu cincin solitaire juga lebih sederhana dan minimalis dibandingkan dengan desain cincin yang tren saat ini. Popularitasnya selama ini membuktikan bahwa desain ini memiliki pesona abadi yang tidak pernah terasa usang.
Popularitas cincin solitaire sangat tinggi. Bahkan bisa dikatakan bahwa cincin solitaire merupakan desain paling populer untuk cincin tunangan. Dari hasil survei The Knot yang melibatkan 7.000 wanita yang sudah bertunangan, ternyata 25% dari mereka memilih mendapatkan cincin dengan model solitaire.
Cek Harga Berlian Hari Ini
Cincin solitaire memiliki tampilan yang sederhana dan elegan, yang menonjolkan keindahan batu pusatnya tanpa adanya distraksi dari setting tambahan. Hal ini memberikan kesan klasik dan timeless yang selalu terlihat indah.
Model cincin solitaire memiliki fleksibilitas yang tinggi dalam hal pemilihan batu pusat. Desain ini dapat dipasangkan dengan berbagai jenis batu mulai dari berlian hingga batu permata lainnya, sesuai dengan preferensi dan anggaran masing-masing orang. Hal ini memberikan ruang untuk personalisasi dan memungkinkan pasangan untuk memilih batu yang sesuai dengan selera mereka.
Selain itu, kalian juga bisa memilih berbagai bentuk batu berlian. Mulai dari berlian bulat, princess, hingga emerald. Namun hingga saat ini berlian bulat masih menjadi pilihan paling populer untuk cincin solitaire.
Selain itu, cincin solitaire juga dianggap sebagai simbol kesetiaan dan ketulusan karena fokusnya yang hanya pada satu batu pusat. Ini dapat menggambarkan komitmen yang kuat dalam hubungan dan menghadirkan pesan yang kuat dalam pernikahan.
Cincin solitaire juga cenderung menjadi pilihan yang tahan lama. Karena desainnya yang sederhana dan klasik, cincin solitaire tidak terlalu dipengaruhi oleh tren mode yang berubah seiring waktu. Mereka tetap menjadi pilihan yang elegan dan menawan sepanjang masa, tanpa pernah terasa ketinggalan zaman.
Cincin solitaire memiliki desain yang sederhana dan minimalis, cocok untuk mereka yang menghargai kesederhanaan dan keanggunan yang klasik. Jika kekasihmu menyukai style yang sederhana, maka cincin solitaire adalah pilihan tepat.
Karena desain yang sederhana, cincin solitaire umumnya mudah dibersihkan dan dirawat. Kalian tidak perlu khawatir tentang membersihkan bagian-bagian kecil yang rumit seperti pada cincin dengan batu samping.
Cincin solitaire tersedia dalam berbagai pilihan logam mulai dari emas putih, emas kuning, hingga platinum. Kalian dapat memilih logam yang sesuai dengan preferensi dan gaya pribadi kalian.
Cincin solitaire sering kali dianggap sebagai pilihan yang aman dan terjamin karena desainnya yang populer dan dapat diandalkan. Kalian dapat memilih dari berbagai merek dan pengrajin terpercaya untuk mendapatkan kualitas yang baik.
Fifth Bloom memiliki koleksi cincin solitaire yang beragam. Mulai dari cincin solitaire dengan prong, hingga bezel.
Tidak sedikit calon pengantin yang bingung untuk memilih cincin kawin seperti apa sehingga bisa cocok saat dipakai bersamaan dengan cincin tunangan mereka. Jika kalian memiliki cincin tunangan solitaire, jangan khawatir. Sebab cincin ini akan tampak cantik saat dipadukan dengan cincin model apapun.
Salah satu cara populer adalah dengan memilih cincin kawin yang memiliki desain serupa atau komplementer dengan cincin tunangan solitaire. Selain itu, kalian juga dapat memilih cincin kawin yang memiliki logam yang sama atau senada dengan cincin tunangan solitaire. Hal ini akan menciptakan tampilan yang serasi dan menyatukan kedua cincin secara visual.
Namun, jika kalian ingin menampilkan kontras yang menarik, kalian bisa memilih logam yang berbeda untuk menciptakan perbedaan yang menarik antara cincin tunangan dan cincin kawin. The choice is yours!
Jika kalian menyukai gaya klasik nan elegan, maka cincin solitaire adalah pilihan tepat. Fifth Bloom, sebagai toko perhiasan berlian dan gemstone terdepan di Indonesia memiliki berbagai macam desain cincin solitaire yang bisa kalian pilih. Mulai dari model klasik paling populer dengan enam prong, empat prong, hingga yang memiliki sentuhan modern dengan keamanan ekstra, cincin bezel.
Kalian juga bisa mendesain sendiri cincinmu. Fifth Bloom akan membantu mewujudkan cincin impianmu.
Kabar baiknya, kalian juga bisa mendapatkan potongan hingga Rp 350 ribu lho jika memesan saat ini. Tunggu apa lagi? Segera cek koleksi lenhgkapnya di www.fifthbloom.com.
Your email address will not be published. required fields are marked *
Name *
Email *
Comment
Terima kasih. Komentar Anda akan muncul 1x24 jam setelah disetujui oleh Admin
Joe Dhon
7 jam lalu
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.
Official
Joe Dhon
7 jam lalu
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.