;
close

Mulai dari Letak Hingga Budget, 6 Hal Penting Tentang Cincin Kawin Ini Wajib Kamu Tahu

Fifth Bloom Sep 28, 2022

Sumber foto: Trans Studios Photo and Video/Pexels

Sumber foto: Trans Studios Photo and Video/Pexels

Perhiasan khususnya cincin telah digunakan sebagai simbol ikatan cinta abadi sejak ribuan tahun lalu. Tradisi memakai kawin dan cincin tunangan memang sudah ada sejak zaman Romawi Kuno. Namun tentunya aturan penggunaan cincin kawin berbeda dengan cara penggunaan cincin dan perhiasan pada umumnya.

Tak heran jika cincin kawin menjadi salah satu kebutuhan atau hal yang tak boleh dilewatkan sebelum naik pelaminan. Para calon pengantin pun terkadang masih bingung dengan beberapa aturan penggunaan cincin kawin.

Tidak sedikit pula yang bertanya-tanya tentang cincin nikah dipakai di jari mana, atau pun di tangan sebelah kanan atau kiri. Selain itu, calon mempelai juga kerap bingung dengan berapa berat cincin kawin yang ideal? Apakah harus membeli cincin kawin 2 gram atau 3 gram?

Nah bagi kalian yang masih bingung dengan aturan penggunaan cincin kawin seperti di atas, jangan khawatir. Berikut adalah beberapa aturan penggunaan cincin kawin yang ada di masyarakat.

Bryson Diamond Wedding Ring

Bryson Diamond Wedding Ring

Cincin

Lihat Harga
Gladys Diamond Wedding Ring

Gladys Diamond Wedding Ring

Cincin

Lihat Harga
Scalloped Pave Diamond Wedding Ring

Scalloped Pave Diamond Wedding Ring

Cincin

Lihat Harga

1. Letak Cincin Nikah di Jari Apa?

Selama ini, cincin nikah dan cincin tunangan pada umumnya di jari manis. Memakai cincin nikah di jari manis berhubungan dengan sejarah dari cincin nikah itu sendiri.

Seperti yang telah dibahas secara singkat di awal, tradisi memakai cincin kawin sudah ada sejak zaman Romawi dan Mesir Kuno. Bangsa Romawi jugalah yang memulai tradisi memakai cincin nikah di jari manis.

Hal ini berhubungan dengan kepercayaan Romawi Kuno bahwa ada pembuluh darah cinta di jari manis atau yang disebut vena amoris. Mereka percaya bahwa pembuluh darah tersebut langsung tersambung ke jantung.

Namun faktanya, seiring berjalannya waktu, keberadaan vena amoris tidak bisa dibuktikan secara ilmiah. Bukan hanya jari manis yang memiliki pembuluh darah yang terhubung langsung ke jantung. Nyatanya, setiap jari memiliki pembuluh darah yang terhubung langsung ke jantung.

Kendati demikian, tradisi memakai cincin nikah di jari manis masih dipraktikkan hingga saat ini. Untuk pemilihan tangan sebelah kanan dan kiri itu lagi-lagi tergantung kepercayaan dan preferensi pribadi.

Misalnya saja di Indonesia, pada umumnya memakai cincin nikah di jari manis tangan kanan. Sementara untuk pemakaian cincin tunangan di jari manis tangan kiri.

Sementara itu, di negara Barat seperti Norwegian, Denmark, Austria, Polandia, Beligia, Latvia, Jerman, Rusia, Yunani, Bulgaria, Ukraina dan Amerika serikat, pada umumnya cincin nikah dipakai di jari manis tangan kiri. Namun tak menutup kemungkinan bahwa masyarakat dari negara-negara tersebut memakai cincin kawin di jari manis tangan kanan. Atau bahkan memakainya di jari lainnya.

Pada dasarnya, memang tidak ada aturan khusus yang mengikat mengenai letak cincin nikah. Aturan-aturan yang ada pun tidak tertulis dan tidak wajib untuk dilakukan.

Penggunaan cincin nikah di jari apa atau tangan sebelah mana, sebenarnya tak hanya tergantung budaya dan latar belakang.Tetapi juga preferensi pribadi. Jika kalian merasa nyaman untuk memakai cincin kawin di jari telunjuk, jari tengah atau pun jari kelingking itu sah-sah saja.

Yang terpenting dan harus diketahui adalah, cincin kawin adalah perhiasan yang bakal dipakai dalam jangka waktu yang lama. Sehingga mengedepankan kenyamanan termasuk memilih letak cincin kawin, adalah hal yang tak boleh dilupakan. Bagi kalian yang ingin mengetahui tentang makna letak cincin nikah, bisa klik link di bawah ini.

Baca juga : Letak Cincin Nikah dari Berbagai Kepercayaan

fifthbloom

2. Berat Ideal Cincin Kawin

Cincin kawin memiliki desain yang berbeda dari cincin tunangan. Tidak seperti cincin tunangan yang menonjolkan batu mulianya, cincin kawin pada umumnya memiliki desain yang polos. Jika dihiasi berlian pun, keberadaan batu mulia tersebut hanya sebagai hiasan. Biasanya pun ukuran berlian pada cincin kawin tidak sebesar di cincin tunangan.

Banyak pilihan logam yang bisa dipakai sebagai cincin nikah. Namun yang populer hingga saat ini adalah cincin nikah emas. Berat ideal cincin kawin sendiri adalah 3-5 gram.

Berat ideal cincin kawin ini dipengaruhi oleh model cincin juga ukuran. Rata-rata pengantin wanita memakai cincin nikah dengan berat 3-4 gram. Sementara berat cincin kawin pria sedikit lebih tinggi, yakni 4-5 gram. Untuk cincin kawin dengan berat 3 gram, biasanya memiliki model yang lebih ramping dan tipis.

Cek Harga Berlian Hari Ini

3. Apakah Cincin Kawin Harus Sepasang?

Pada zaman dahulu, cincin nikah memang dibuat sepasang dengan model yang sama. Namun seiring berkembangnya zaman, maka tradisi juga mulai berubah.

Cincin kawin memang masih dibuat sepasang. Yang artinya dipakai oleh pengantin perempuan mau pun laki-laki. Namun untuk model cincin kawin tidak harus serupa.

Lagi-lagi hal ini tergantung dari preferensi pribadi. Memilih cincin kawin yang nyaman dipakai adalah yang utama. Jika kalian memilih emas sebagai material cincin kawin, maka kini pilihannya pun lebih luas. Kalian bisa memilih cincin emas putih, kuning, rose gold hingga emas hitam.

The Square Frame Diamond WEdding Ring

The Square Frame Diamond WEdding Ring

Cincin

Lihat Harga
The Knot Diamond Wedding Ring

The Knot Diamond Wedding Ring

Cincin

Lihat Harga
Dual Tone Diamond Wedding Ring

Dual Tone Diamond Wedding Ring

Cincin

Lihat Harga

4. Budget Cincin Kawin

Jika selama ini diketahui bahwa budget untuk cincin tunangan adalah dua hingga tiga kali pendapatan bulanan, namun berapa budget yang tepat untuk cincin kawin? Sebenarnya tidak ada ketentuan khusus mengenai hal ini. Kalian bisa menentukan budget sesuai dengan preferensi pribadi.

Namun ada hal-hal yang perlu diperhatikan mengenai budget cincin kawin. Harga cincin kawin dipengaruhi oleh beberapa faktor. Yang pertama adalah kadar emas cincin kawin. Semakin tinggi karat emas, maka semakin tinggi pula harganya.

Selain itu, model cincin juga mempengaruhi harga cincin kawin. Begitu pula jika cincin kawin dihiasi dengan berlian.

fifthbloom

5. Berikan Sentuhan Personal Pada Cincin Kawin

Cincin kawin sendiri merupakan perhiasan yang sangat personal. Namun, kalian juga bisa menambahkan detail emosional pada cincin nikah. Bagaimana caranya?

Kalian bisa memberikan sentuhan engraving pada cincin. Bisa berupa nama pasangan, namamu, tanggal pernikahan, atau pun kata-kata manis. Dengan begitu, cincinmu pasti akan jadi one of a kind.

Menariknya, jika kalian menginginkan engrave pada cincin nikah, kalian bisa mendapatkan fitur tersebut secara gratis saat membeli cincin kawin Fifth Bloom. Kalian bisa mengukirnya dengan kata-kata apa pun dan dari bahasa apa pun. Mulai dari bahasa Indonesia, Inggris hingga Korea lho.

Jika kalian sedang mencari cincin kawin, Fifth Bloom memiliki koleksi lengkap. Kalian juga bisa memesan cincin custom sesuai dengan keinginanmu. Segera hubungi customer service Fifth Bloom untuk kebutuhan berlianmu.

fifthbloom
  Share it on

Leave a Reply

Your email address will not be published. required fields are marked *

Name *

Email *

Comment

Terima kasih. Komentar Anda akan muncul 1x24 jam setelah disetujui oleh Admin


DE

Joe Dhon

7 jam lalu


Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

0
NS

Official

Joe Dhon

7 jam lalu


Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.