;
close

8 Cara Merawat Perhiasan Berlian Agar Terjaga Kilaunya

Fifth Bloom Apr 13, 2022

Sumber foto: Fifth Bloom

Sumber foto: Fifth Bloom

Tak diragukan lagi, berlian merupakan unsur penting dari sebuah perhiasan. Keberadaan batu mulia ini membuat aksesoris menjadi lebih menarik, elegan dan tentunya bersinar. Namun tentunya para pemilik perhiasan berlian harus memperhatikan cara-cara untuk merawat benda tersebut. Sehingga keindahan perhiasan akan tetap terjaga.

Perhiasan berlian biasanya tak sekadar dipakai untuk melengkapi penampilan. Tapi juga ada makna-makna yang disisipkan di balik keberadaan perhiasan tersebut. Misalnya saja cincin berlian biasa digunakan sebagai cincin tunangan dan cincin kawin yang merupakan simbol ikatan cinta abadi.

Sebab itulah, jenis perhiasan ini tak hanya dipakai dalam momen-momen tertentu. Cincin kawin dan cincin tunangan biasanya juga dipakai sehari-hari. Oleh karena itu, perhiasan-perhiasan ini harus dirawat dengan baik sehingga tak kehliangan kilaunya.

Lantas bagaimana cara merawat perhiasan berlian? Jangan khawatir, Fifth Bloom telah merangkum tipsnya.

1. Bersihkan Perhiasan Secara Teratur

Perhiasan yang dipakai terus menerus bisa menjadi sarang kuman. Kotoran yang berasal dari keringat, kulit mati atau pun debu bisa membuat perhiasan kurang berkilau. Keindahannya pun seakan ditutupi oleh kotoran tersebut.

Oleh karena itu, jangan lupa untu membersihkan perhiasan berlian secara rutin. Caranya pun mudah, bahan-bahan yang digunakan pun bisa kalian temukan di dapur.

Kalian cukup menyiapkan air hangat. Tuang beberapa tetes sabun pencuci piring. Lalu rendam perhiasan berlian kalian dalam cairan tersebut selama 20-40 menit.

Baca juga : 6 Cara Membersihkan Perhiasan Berlian agar Tetap Berkilau

Setelah itu angkat perhiasan kalian dan bersihkan menggunakan sikat gigi lembut. Gosok dengan lembut untuk menghilangkan kotoran-kotoran yang masih menempel dan sulit dijangkau. Ingan, jangan menyikatnya dengan keras. Setelah itu, bilas perhiasan menggunakan air hangat.

Bersihkan perhiasan berlian dengan cara ini satu minggu sekali. Cara sederhana itu bisa menghilangkan kotoran, minyak dan kulit mati yang menumpuk di perhiasan.

2. Berhati-hatilah

Berlian memang merupakan batu terkuat. Namun tak berarti berlian tak bisa tergores atau pun rusak. Untuk itu, berhati-hatilah saat memakai perhiasan berlian. Sebab jika terbentur dengan keras, perhiasan bisa rusak.

DARYL`S LOVE LETTER DIAMOND NECKLACE

DARYL`S LOVE LETTER DIAMOND NECKLACE

Kalung

Lihat Harga
PERSONALISED DOUBLE ROUND DIAMOND PENDANT

PERSONALISED DOUBLE ROUND DIAMOND PENDANT

Kalung

Lihat Harga
PERSONALISED STAMP PENDANT

PERSONALISED STAMP PENDANT

Kalung

Lihat Harga

3. Jangan Lepaskan Cincin Sembarangan

Ketika memiliki cincin baru, kebanyakan orang akan mencoba untuk menjaganya agar tidak kotor sebaik mungkin. Tak jarang mereka memilih untuk melepasnya bahkan saat mencuci tangan di restoran. Kalau bisa hindari kebiasaan ini, sebab bisa saja kalian lupa dan meninggalkan cincin berlian di tempat tersebut.

Tak hanya itu, jika kalian akan melakukan aktivitas di ruangan terbuka seperti liburan ke pantai, berenang, bermain tennis atau pun kegiatan aktif lainnya, lebih baik jangan memakai perhiasan seperti cincin. Sebab kegiatan seperti berenang dalam waktu yang lama, bisa membuat ukuran jari mengecil karena terlalu lama di dalam air. Hal ini meningkatkan risiko cincin terlepas dan hilang.

Selain itu, beberapa kegiatan aktif juga meningkatkan risiko perhiasan terbentur. Maka dari itu, lebih baik lepas dan simpan perhiasan kalian di tempat yang aman sebelum melakukan aktivitas semacam itu.

4. Asuransi Perhiasan

Lindungi perhiasan berlianmu dengan asuransi. Hal ini berguna untuk melindungi investasimu jika suatu saat perhiasan berlian rusak, hilang atau pun dicuri.

[Banner] Ingin mendesain cincin impian? Klik di sini

Tak hanya itu, sebaiknya kalian juga memperbarui asuransi perhiasan setidaknya lima tahun sekali. Sebab harga berlian akan terus merangkak naik. Sehingga jika suatu saat berlianmu rusak atau hilang, dan asuransinya tak diperbarui selama 10 tahun, maka bisa saja kalian hanya mendapat uang penggantian yang nilainya sama dengan 10 tahun lalu. Dan pastinya jumlah tersebut jauh lebih rendah dari jumlah penggantian seharusnya. nn 

5. Jangan Membersihkan Cincin dengan Bahan Berbahaya

Jangan membersihkan perhiasan berlian dengan cairan-cairan berbahaya seperti pemutih pakaian yang mengandung chlorine. Pasta gigi dan pembersih rumah tangga juga mengandung bahan ini. Chlorine memiliki sifat abrasive yang bisa merusak logam.

Baca juga : Tips Memilih Berlian Asli dengan Kilau Terbaik

Tak hanya itu, masih ada beberapa pembersih yang berbahaya jika digunakan untuk membersihkan perhiasan. Di antaranya adalah acetone, baking soda, deterjen bubuk dan hand sanitizer.

6. Lakukan Pengecekan Rutin

Merawat perhiasan berlian tak hanya dilakukan sendiri di rumah. Sebaiknya kalian juga melakukan pengecekan rutin bersama ahli perhiasan setidaknya setahun sekali.

Bawalah perhiasan berlianmu ke ahli perhiasan untuk dilakukan pengecekan rutin. Pada tahap ini, ahli perhiasan akan melihat apakah prong dalam kondisi sempurna. Jika prong mulai longgar, ahli perhiasan akan memperbaikinya agar berlian tak sampai terlepas.

Tak hanya itu, kalian juga bisa datang ke ahli perhiasan selama enam bulan sekali untuk membersihkan perhiasan berlian. Meski sudah dibersihkan di rumah setiap satu minggu sekali, pastinya masih ada kotoran-kotoran yang menempel di tempat-tempat sulit.

“Jika kalian aktif melakukan kegiatan di luar rumah atau sering berkegiatan di dapur, akan lebih banyak kotoran yang menumpuk di perhiasan. Sebab itulah akan lebih baik jika kalian sering memberishkan perhiasan berlian di ahli perhiasan. Mereka menggunakan produk dengan grade profesional yang pastinya akan mengembalikan kecemerlangan berlian dengan cara yang aman,” kata Mark Mann, mantan direktur GIA.

Baca juga : Apa Sih Perbedaan Emas Tua dan Emas Muda? Yuk Pelajari Kadarnya

Nah, jika kalian ingin melakukan pengecekan atau membersihkan perhiasan berlian secara rutin, kalian bisa melakukannya di Fifth Bloom. Ahli perhiasan kami pasti akan membuat perhiasan berlianmu tampak seperti baru. Segera hubungi customer serviceFifth Bloom untuk melakukan perawatn berlian rutin.

7. Sediakan Tempat Menyimpan Cincin

Ketika kalian ingin mencuci piring di rumah, lebih baik lepas cincin kalian. Sediakan mangkuk atau pun penyimpanan khusus untuk perhiasan di sebelah tempat cuci tangan atau pun tempat cuci piring. Dengan begitu cincin akan lebih terjaga dari kotoran.

Perlu diingat, kalian memang bisa melepas perhiasan di rumah dengan nyaman. Namun, jangan melepas perhiasan sembarangan di tempat umum.

8. Jangan Terlalu Sering Menyentuh Batu Berlian

Perhiasan yang dihiasi berlian memang tak begitu cantik. Tak heran jika kita kerap menyentuh batu berlian tersebut.

Sebaiknya jangan terlalu sering melakukan hal ini. Sebab jika kita terlalu sering menyentuhnya, maka kotoran, minyak, keringat atau pun kulit mati akan menumpuk di sekitar berlian. Hal itu bisa membuat berlian kotor dan kurang berkilau.

MAGNIFICENT CROSS ENGAGEMENT RING

MAGNIFICENT CROSS ENGAGEMENT RING

Cincin

Lihat Harga
CLASSIC ROSELLA DIAMOND ENGAGEMENT RING

CLASSIC ROSELLA DIAMOND ENGAGEMENT RING

Cincin

Lihat Harga
TWIN BUTTERFLY ENGAGEMENT RING

TWIN BUTTERFLY ENGAGEMENT RING

Cincin

Lihat Harga
  Share it on

Leave a Reply

Your email address will not be published. required fields are marked *

Name *

Email *

Comment

Terima kasih. Komentar Anda akan muncul 1x24 jam setelah disetujui oleh Admin


DE

Joe Dhon

7 jam lalu


Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

0
NS

Official

Joe Dhon

7 jam lalu


Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.